BPBD Pinrang Bekerjasama dengan KODIM 1404 Pinrang dalam Penanggulangan Bencana

PINRANG, baktiOne news.com –
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) yang bekerja sama dengan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI-AD), dan menindak lanjuti nota kesepahaman tentang kerjanya sinergitas penanggulangan bencana di Jakarta pada hari Senin (19/2/24) lalu.

Dengan berlanjutnya kesepakatan tersebut maka kedua institusi ini melaksanakan penanda tanganan MOU tentang kebencanaan dan penanggulangan bencana di Kabupaten Pinrang antara Dandim 1404/Pinrang Letkol Abdullah Mahua, S.Hi.,M.M. dengan Kalaksa BPBD Pinrang Dr.Rhommy RM. Manule, S.Sos.,M.Si. yang berlangsung di Markas Komando Distrik Militer 1404/Pinrang, Senin (10/6).

Menurut Dr. Rommy Kalaksa BPBD Pinrang menyatakan “Melalui penandatanganan MOU kerja sama ini, kami dari pihak BNPD siap bekerja sama dengan Kodim 1404/Pinrang.

Supaya kedepannya dapat berjalan dengan baik dalam meningkatkan penguatan upaya-upaya yang haru dilakukan dalam penanggulangan bencana di Kabupaten Pinrang. Ucap DR.Rommy.

Ditambahkan DR.Rommy, saya kira dengan adanya kerjasama ini maka penaggulangan bencana yang ada di Kabupaten Pinrang bisa cepat teratasi, dan kita ketahui bahwa personil dari Kesatuan TNI-AD cukup banyak ditambah dari personil BNPD Pinrang. Pungkasnya. (Red.SRM).

Array
Related posts
Tutup
Tutup